Visi dan Misi

VISI

Unggul dan Mandiri dalam Desain Sosial Pada Tahun 2020.

 

Penjelasan terkait kalimatisasi dari Visi Program Studi Sosiologi tersebut sebagai berikut:

Unggul, berarti bahwa proses manajemen pada tingkat Program Studi dilakukan secara terencana dan sistimatis dalam menjalankan  tridharma perguruan tinggi  sehingga menghasilkan manusia yang berkualitas tinggi, kreatif dan kritis.

Mandiri: berarti sumberdaya yang dihasilkan memiliki sikap dan mental yang percaya diri, berdaya saing tinggi dan melakukan sesuatu dengan jujur serta bertanggung jawab terhadap keputusan yang dibuat.

Desain Sosial, berarti sumberdaya yang dihasilkan dalam proses sosial melalui tindakan dan interaksi sosial memberi kontribusi dalam hal penciptaan realitas sosial guna meningkatkan kesejahteraan manusia dan kehidupan.

 

MISI

  1. Penguatan kinerja manajemen Program Studi dan meningkatkan kapasitas sumber daya institusi.
  2. Pengembangan Kurikulum yang relevan dengan dinamika ilmu-ilmu sosial dan memiliki sensitifitas lokal.
  3. Mendorong inisiatif mahasiswa dan dosen untuk meningkatkan kapasitas intelektual dan keilmuan.
  4. Pengembangan sistem informasi yang ditunjang oleh sarana dan prasarana yang memadai dalam peningkatan pelaksanaan TriDharma Perguruan Tinggi.
  5. Pengembangan jaringan kerjasama.
Scroll to top